Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Natuna Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Dinas PU Provinsi akan Bangun Jalan Simpang Perigi - Beruta - Bayat

  • Oleh Hendi Nurfalah
  • 28 Februari 2017 - 21:48 WIB

BORNEONEWS, Nanga Bulik - Pemkab Lamandau menerima informasi rencana pembangunan jalan akses Simpang Perigi - Beruta - Bayat yang akan dilakukan Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng).

"Informasi tersebut sudah lama, terbaru kami dengar lagi pekan lalu. Kabarnya pihak provinsi telah menunjukan keseriusannya dengan telah melakukan cek langsung ke lapangan," kata Kabid Bina Marga Dinas PU Lamandau, Agus In Yulius, Selasa (28/2/2017).

Agus menyebutkan, berdasarkan informasi juga, rencana pembangunan jalan tersebut akan dilaksanakan tahun 2018 mendatang. Adapun panjang jalan yang akan dikerjakan menggunakan APBD Kalteng itu mencapai kurang lebih 17 km.

"Informasinya, saat ini rencana pembangunan jalan tersebut tengah dibahas di DPRD provinsi," kata dia.

Keseriusan pihak provinsi tersebut, sambung Agus, dibuktikan dengan telah dilakukannya cek lokasi oleh pihak PU provinsi. Hasilnya, diketahui di jalan tersebut memerlukan 24 gorong-gorong.

"Kita berharap rencana ini betul-betul terwujud. Mengingat jalur tersebut merupakan salah satu akses penting yang manfaatnya sangat besar," kata dia.

Rencana pembangunan ruas jalan tersebut juga merupakan salah satu jani Gubernur Kalteng, H. Sugianto Sabran, untuk pembangunan di Lamandau, yang diungkapkannya di saat berkampanye, beberapa waktu lalu. (HENDI NURFALAH/B-11)

Berita Terbaru