Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemkab Katingan Padukan Objek Wisata dengan Kuliner

  • Oleh Abdul Gofur
  • 03 Maret 2017 - 15:28 WIB

BORNEONEWS, Kasongan - Pemerintah Kabupaten Katingan berusaha terus membenahi objek wisata dalam upaya promosi. Salah satunya adalah memadukan lokasi wisata dengan kuliner khas.

Hal tersebut terlihat dari upaya Bupati Katingan, Ahmad Yantenglie yang mengunjungi Dusun Betung dan dilanjutkan ke kawasan Bukit Batu.

"Kita memadukan kegiatan kuliner dengan objek wisata kita," kata Bupati Katingan Ahmad Yantenglie, di kawasan objek wisata Bukit Batu, Kecamatan Katingan Hilir, Jumat (3/3/2017).

Menurutnya Dusun Betung di Desa Tumbang Liting adalah pusat pengembangan budaya Dayak di Katingan dan menjadi program pemerintah daerah. Di Dusun Betung ini terdapat unsur-unsur kuliner.

"Artinya ada ikan, sayur mayur yang tumbuh alami dan menjadi makanan orang Dayak," kata dia.

Yantenglie saat itu mengambil ikan di Sungai Betung serta memetik sayur mayur di tepi sungai. (ABDUL GOFUR/B-11)

Berita Terbaru