Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Koleksi Buku Pondok Baca Diperbaharui Tiga Bulan Sekali

  • 04 Maret 2017 - 18:30 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Guna meningkatkan literatur dan menambah refrensi pembaca, koleksi buku yang ada di Pondok Baca Pospolair Kumai, Kecamatan Kumai bakal di-update (perbaharui) tiga bulan sekali.

Seusai peresmian Pondok Baca 'Melek Huruf', Kapolda Kalteng Brigjen Polisi Anang Revandoko mengungkapkan, buku-buku yang ada di tempat itu berasal dari sumbangan masyarakat, perpustakaan daerah setempat dan bantuan dari pemerintah pusat.

"Nanti setiap tiga bulan sekali kami ganti bukunya. Dari Pondok Baca di sini akan digeser ke tempat lain dan sebaliknya secara bergiliran," beber orang nomor satu di Polda Kalteng, Sabtu (4/3/2017)

Tidak hanya buku, Kapolda juga akan terus mengembangkan fasilitas di setiap Pondok Baca dengan memperluas area baca dan pemasangan Wifi Gratis. Dengan koneksi internet, diharapkan para pembaca dapat mengakses aplikasi E-Library. "Selain belajar tentang teknologi informasi, nanti kita akan ajak pengunjung Pondok Baca untuk menggunakan E-Library," ujarnya.

Sejauh ini, ia melihat antusias masyarakat sangat tinggi, tidak hanya menikmati fasilitas yang ada di Pondok Baca, bahkan banyak yang turut menyumbangkan bukunya ke tempat yang berada di daerah aliran Sungai Kumai itu. "Mudah-mudahan sumbangan buku ini bisa bermanfaat, khususnya bagi warga yang tinggal di daerah pesisir dan aliran sungai," harap Anang Revandoko.

Dengan dibukanya Pondok Baca untuk umum, imbuh dia, dapat dimanfaatkan oleh masyarakat menambah ilmu pengetahuan dan menambah wawasan sehingga dapat membuka jendela dunia serta menciptakan generasi bangsa yang cerdas. (FAHRUDDIN FITRIYA/B-2)

Berita Terbaru