Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Karawang Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Tugboat Tabrak Kelotok Hingga Tenggelam di Sungai Mentaya

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 05 Maret 2017 - 19:42 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Sebuah Tugboat Freight Expres 01 menabrak sebuah kelotok hingga tenggelam, di Sungai Mentaya, tepatnya di sekitar Desa Sepihan Besar, Kecamatan Mentaya Hilir Selatan, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Minggu (5/3/2017).

Tugboat tersebut di kendarakan oleh Jeyzal Fatric Kakondo, sedangkan perau kelotok yang ditabrak tersebut dikemudikan oleh Pahrizal bersama sang istri Noor Asiah.

'Saat itu tugboat melintas tanpa menarik tongkang, namun tiba-tiba saja dari arah depan melintas kelotok yang di kemudikan Parhrizal, sehingga terlindas dan kelotok itu tenggelam,' ujar Gopur, salah satu warga yang sempat membantu korban, Minggu (5/3/2017).

Beruntung kedua korban berhasil diselamatkan, tanpa mengalami luka. Namun untuk kelotok milik mereka tenggelam dan tidak ditemukan. Kasus tersebutpun diselesaika secara kekluargaan, dan kapten tugboat tersebut bersedia mengganti kerugian yang dialami oleh pemilik kelotok.

'Sudah diselesaikan secara kekeluargaan tadi, dan itu disepakati oleh kedua belah pihak,' kata Gopur.

Sementara kejadian tersebut bermula ketika tugboat tanpa menarik tongkang melintas di Sungai Mentaya dari arah selatan menuju barat. Lalu datang sebuah kelotok dari arah seberang, namun entah kenapa, kelotok itu tiba-tiba berada di depan tugboat tersebut.

Sehingga kecelakaanpun tidak dapat terhindari, dan tugboat tersebut menabrak kelotok hingga tenggelam. Sejumlah pengemudi kelotok lain yang melihat hal itu langsung berupaya menolong, dan kedua suami istri itu berhasil diselamatkan. (MUHAMMAD HAMIM/B-5)

Berita Terbaru