Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

BPBD Barito Selatan Siaga Satu Banjir

  • Oleh Uriutu
  • 07 Maret 2017 - 17:28 WIB

BORNEONEWS, Buntok - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Barito Selatan, nyatakan siaga satu terhadap banjir kiriman.

Kepala BPBD Barsel, Mandiodi melalui Sektretarisnya, Dime Dinamika mengatakan banjir kiriman itu dari wilayah Murung Raya dan Barito Utara sudah diterjang banjir. Karena kebiasaan setiap tahun, Barsel selalu dapat banjir kiriman dari Mura dan Barut.

"Oleh sebab itu kita nyatakan bahwa siaga satu banjir kiriman," kata Dime Dinamika kepada Borneonews, Selasa (7/3/2017). Oleh karena itu pihaknya telah melakukan persiapan dan antisipasi bila terjadi banjir.

Menurutnya, saat ini debit air sungai barito naik terus setiap harinya. Hal itu disamping kiriman juga dikarenakan dalam sepekan ini intensitas hujan cukup tinggi. "Intinya kita telah siap siaga menghadapi banjir baik dari segi logistik maupun yang lainnya," ucapnya.

Pihaknya telah melakukan pemetaan kedaerah yang berpotensi rawan banjir. (URIUTU DJAPER/B-6)

Berita Terbaru