Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Gunung Mas Tuan Rumah Rapat Kerja Kepariwisataan Tingkat Provinsi Kalteng

  • 16 Maret 2017 - 16:16 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kurun- Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kabupaten Gunung Mas Suprapto Sungan mengatakan, Gumas bakal menjadi tuan rumah pelaksanaan Rapat Kerja Kepariwisataan tingkat Provinsi Kalimantan Tengah.

"Pelaksanaannya pada 20-21 Maret 2017 di GPU Tampung Penyang, Kuala Kurun," ungkap Suprapto saat ditemui wartawan di ruang kerjannya, Kamis (16/3/2017).

Terkait hal itu, pihaknya telah berkoordinasi dengan kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Kalteng serta pejabat yang bakal membuka rapat. Mengingat peserta rakor berasal dari 14 kabupaten/kota di Kalteng.

"Masih menunggu informasi pejabat yang akan membuka rapat kerja nantinya," ucap dia.

Ia berharap, rapat kerja kepariwisataan nantinya menghasilkan konsep dan pemikiran tentang upaya pengembangan obyek wisata di Kalteng, khususnya di Kabupaten Gumas.

"Tadi pagi saya sudah melaporkan kepada Bapak Pupati (Arton S Dohong) terkait rencana rapat kerja ini. Bupati memberikan petunjuk untuk tahun ini dilakukan pengembangan obyek wisata di Kuala Kurun," sebut dia. (EPRA SENTOSA/B-3)

Berita Terbaru