Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

PT Sumur Pandan Wangi - Kartika Gelar Simulasi Pemadaman Kebakaran

  • Oleh Parnen
  • 16 Maret 2017 - 18:48 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang - PT Sumur Pandan Wangi-Kartika di Kecamatan Seruyan Hilir Timur, Kabupaten Seruyan, Kamis (16/3/2017), menggelar simulasi pemadaman menyikapi ancaman kebakaran hutan dan lahan di Kabupaten Seruyan tahun 2017.

"Ada sebanyak sembilan regu yang tergabung dalam simulasi pemadaman. Sebelumnya sudah kita berikan pelatihan dan teknik cara memadamkan api, terutama di sekitar lokasi perkebunan," kata Humas PT Sumur Pandan Wangi - Kartika, Anwaryono, Kamis (16/3/2017).

Dalam simulasi pemadaman itu, sejumlah anggota regu bahu-bahu membahu untuk berupaya maksimal melakukan pemadaman terhadap lahan atau lokasi yang dijadikan sebagai pelaksanaan simulasi. Pemadaman api dengan mempergunakan mesin penyedot air berkapasitas tinggi itu membuahkan hasil.

"Meski sifatnya hanya simulasi pemadaman saja, tetap dibutuhkan keseriusan dan kerjasama apik sesama anggota yang tergabung dalam regu pemadam ini," ujar Tegus, salah seorang regu pemadam perusahaan.

Sementara itu, dalam menghadapi ancaman kebakaran hutan dan lahan, pihak perusahaan meningkatkan kewaspadaan dini. 

"Kita lebih meningkatkan kewaspadaan dalam menanggulangi ancaman karhutla tahun ini," pungkas Anwaryono. (PARNEN/B-11)

Berita Terbaru