Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Sampah Menumpuk di Jalan Masuk TPA, Ini Tindakan Wakil Bupati Katingan

  • Oleh Abdul Gofur
  • 20 Maret 2017 - 22:32 WIB

BORNEONEWS, Kasongan - Wakil Bupati Katingan Sakariyas menegaskan dalam waktu dekat akan memberikan teguran kepada petugas kebersihan, yakni sopir truk angkutan sampah dan Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPT) yang menangani persoalan sampah.

"Sampah sepertinya tidak terurus lagi di TPA Kasongan itu. Masa sampah-sampah dibuang dan menumpuk di jalan," kata Sakariyas saat melakukan inspeksi mendadak (sidak) di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) sampah Kasongan, Senin (20/3/2017).

Padahal, Sakariyas menegaskan, pemerintah daerah sudah menganggarkan dana miliaran rupiah untuk menangani permasalahan sampah ini, termasuk yang di TPA Kasongan.

"Tapi kenyataannya sampah itu dibuang di jalan. Akhirnya jalan tertutup oleh sampah," sesal Sakariyas.

Terkait itu, dia memerintahkan instansi terkait turun ke lokasi dan melakukan pengawasan.

"Saya cek tadi jalan menuju ke TPA itu tidak ada yang ambles, dan bisa dilewati truk. Tapi kenapa truk-truk itu justru menurunkan sampah di jalan," pungkasnya. (ABDUL GOFUR/B-11)

Berita Terbaru