Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Pelalawan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Potensi Konflik Sengketa Lahan di Kobar Tinggi

  • Oleh Cecep Herdi
  • 21 Maret 2017 - 14:20 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Potensi konflik karena sengketa lahan antarwarga di Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) cukup tinggi. "Seperti di Desa Purbasari, Kecamatan Pangkalan Lada, beberapa waktu lalu terjadi sengketa lahan antarwarga," kata Komandan Kodim 1014 Pangkalan Bun, Letkol Inf Wisnu Kurniawan, Selasa (21/3/2017).

Ia melanjutkan, untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan atas sengketa lahan yang terjadi di masyarakat, pihaknya menggelar briefing prajurit. "Kegiatan briefing pada seluruh prajurit dalam rangka mengantisipasi supaya tidak terjadinya konflik seperti yang ada di Kerinci Jambi," katanya.

Briefing prajurit juga dilaksanakan atas perintah panglima tinggi. "Perintah dari pimpinan, kami harus mengantisipasi sejak dini potensi konflik yang ada kemudian memediasi para pihak yang bersangkutan."

Wisnu juga menerangakan, kegiatan itu untuk mengecek kesiapan pasukan apabila ada hal yang tidak diinginkan bisa ditangani dengan cepat. (CECEP HERDI/B-2)

Berita Terbaru