Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ben Brahim S Bahat Dianugerahi Gelar Adat Temanggung Panunjung Tarung

  • 22 Maret 2017 - 17:22 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat dianugerahi gelar adat Temanggung Panunjung Tarung dari Damang Kepala Adat se-Kabupaten Kapuas.

Gelar adat Temanggung Panunjung Tarung itu bermakna seorang pemimpin yang dipercaya bisa mengayomi masyarakat, menciptakan kedamaian dan keadilan bagi seluruh masyarakat.

Penganugerahan gelar adat tersebut berlangsung di halaman rumah jabatan bupati, usai upacara puncak peringatan Hari Jadi Kota Kuala Kapuas ke 211 dan HUT Pemerintah Kabupaten Kapuas ke 66, Selasa (21/3/2017), kemarin.

Damang Kepala Adat Kecamatan Pulau Petak, Narsius Natir, Rabu (22/3/2017) mengatakan, penganugerahan gelar adat itu berdasarkan surat keputusan (SK) Damang Kepala Adat se Kabupaten Kapuas.

'Kami menilai kinerja Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat mampu cukup berhasil untuk kemajuan masyarakat. Bupati juga mampu mengayomi masyarakat,' kata Narsius Natir.

Dia berharap Tamanggung Panunjung Tarung mampu menjaga kearifan budaya lokal. 

'Beliau berperan menciptakan suasana kedamaian dan keindahan tata krama, untuk menyejahterakan masyarakat Kabupaten Kapuas di masa yang akan datang," pungkas dia. (DJIMMY NAPOLEON/B-11)

Berita Terbaru