Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Pakpak Bharat Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ini Komentar Lucu dan Jenaka tentang Jet Tempur di Pangkalan Bun

  • Oleh Wahyu Krida
  • 23 Maret 2017 - 11:06 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Berbagai guyonan lucu dilontarkan masyarakat Pangkalan Bun, Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) mengomentari aksi kejar-kejaran jet tempur yang beberapa hari ini melintasi angkasa Bumi Marunting Batu Aji, sebutan untuk Kota Pangkalan Bun.

"Wuah, pasti jetnya pakai knalpot racing. Suaranya buanter buanget," ujar Anton penjual gorengan di warung KPK jalan Sutan Syahrir, Kamis (23/3/2017).

Lain lagi komentar Romli, warga Desa Pasir Panjang. Menurutnya aksi jet tempur tersebut mirip adegan yang biasa ditayangkan di film perang. "Wih pagi-pagi sekitar pukul 09.00 WIB sudah ada dua jet lagi yang kejar-kejaran. Tidak terlalu tinggi mereka terbang. Warna pesawatnya doreng hitam hijau," ujarnya sambil tertawa.

Arif, warga Kelurahan Baru sambil bercanda mengatakan, semoga jet tersebut tidak terbang sangat rendah di dekat Sungai Arut. "Kalau terlalu rendah bisa bahaya. Jamban-jamban yang ada dipinggir sungai bakal terbalik lantaran hembusan knalpotnya," ujarnya sambil tertawa.

Terpisah, Komandan Lanud Iskandar Pangkalan Bun Letkol Pnb Ucok Enrico Hutadjulu menjelaskan, dua jet tempur yang kembali melintasi angkasa Pangkalan Bun pada Kamis (23/3/2017) sama jenisnya dengan yang melintas sehari sebelumnya.

"Dua jet tersebut berjenis T-50 Golden Eagle dari Pangkalan Udara Iswahyudi Magetan Jawa Timur. Mereka sedang melakukan operasi patroli Lintas Cendrawasih," jelasnya. (WAHYU KRIDA/B-2)

Berita Terbaru