Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Karo Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Forum Pembauran Kalteng Ternyata Masih Cari Bentuk

  • Oleh M. Muchlas Roziqin
  • 23 Maret 2017 - 13:20 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Forum Kordinasi Forum Pembauran Kebangsaan (FPK) Kalimantan Tengah (Kalteng) sudah terbentuk pada 2015 atau dua tahun lalu. Namun Ketua FPK Kalteng, Yohanes Freddy Ering menyebut organisasi yang dipimpinnya ini masih mencari bentuk dan jati diri.

Freddy yang juga Ketua Komisi A DPRD Kalteng ini mengatakannya pada Rapat Kordinasi Forum Pembauran Kebangsaan se-Kalteng di Betang Hapakat Jalan RTA Milono Palangka Raya, hari ini Kamis (23/3/2017) dan berlangsung pagi hingga sore nanti.

Untuk diketahui, dasar pembentukan forum ini adalah Permendagri 34 Tahun 2006 Tentang Pedoman Penyelenggaraan Pembauran Kebangsaan. Tugas FPK menurut Freddy, adalah untuk selenggarakan kegiatan pembauran kebangsaan yang merupakan tanggungjawab bersama pemerintah daerah (Pemda).

"Kita masih cari bentuk. Kita harus memahami dan mengevaluasi bagaimana peran FPK dalam mengemban tugas dan fungsi sesuai Permendagri 34/2006 tersebut," ungkap Freddy.

Ia juga menyebut, ada beberapa persaolan mengemuka dan menjadi kendala anggota. Sejauh ini sudah terbentuk di 13 kabupaten/kota, satu kabupaten yang belum dan nantinya, kata Freddy bertekad akan dilaksanakan pembentukan kepengurusan tingkat kecamatan. "Sebagian daerah sudah melaksanakan (pembentukan pengurus di kecamatan) tapi tidak sedikit yang belum,"

"Keberadaan dan konsistensi FPK tidak terbantahkan sehingga FPK mutlak diperlukan dengan kondisi obyektif Kalteng yang sangat beragam dari segi etnis, budaya, dan suku. Karenanya penting membangun kebersamaan dan merajut kebhinekaan melalui pembauran anak bangsa," tutup Freddy. (Roziqin)

Berita Terbaru