Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Lamongan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

PLN Pangkalan Bun Minta Masyarakat Bersabar

  • Oleh Cecep Herdi
  • 23 Maret 2017 - 20:30 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Hampir dua pekan ini aliran listri PLN Rayon Pangkalan Bun biarpet. Pemadaman dilakukan karena PLN mengalami defisit daya listrik. PLTU Kumai yang dikelola PT Eksploitasi Energi Indonesia (EEI) sudah tak beroperasi.

"Mohon bersabar, saat ini kondisi PLTU EEI Kumai mesinnya sudah tidak bisa digunakan untuk pembangkit tenaga listrik. Rusak," kata Supervisor Teknik PLN Rayon Pangkalan Bun, Edhie Juli Purba, Kamis (23/3/2017).

Ia menjelaskan, tidak lama lagi pemadaman bergilir akan berkurang. Sebab, dalam waktu dekat mesin pembangkit milik Korintiga Hutani (KTH) akan beroperasi dan memberikan bantuan daya sebesar 4 mega watt.

"Belum lagi mesin PLTD yang saat ini sedang proses instalasi. Sesuai rencana kerjanya mesin PLTD Pangkalan Bun ini akan beroperasi pada 10 April 2017," katanya.

Ia menuturkan sosialisasi pemadaman bergilir hingga saat ini juga terus dilakukan. Seperti melakukan pengumuman di gerai, kemudian pemberitahuan ke pemerintah daerah, dan pemberitahuan sosialisasi melalui kendaraan dengan pengeras suara ke wilayah yang akan dipadamkan.

"Sosialisasi pemadaman bergilir terus kita lakukan, agar masyarakat bersiap-siap saat listrik padam," imbuhnya. (CECEP HERDI/B-10)

Berita Terbaru