Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Solok Selatan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Masalah Sosial Kemasyarakatan Jadi Tanggung Jawab Pemerintah

  • Oleh Testi Priscilla
  • 23 Maret 2017 - 21:40 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Masalah sosial kemasyarakatan bisa dalam bentuk apa saja. Bisa berupa kemiskinan, pengangguran, kekeraaan dalam rumah tangga, penyakit sosial atau orang terlantar. Semua itu, menurut Ketua DPRD Kota Palangka Raya Sigit K Yunianto, merupakan tanggung jawab pemerintah daerah masing-masing.

"Sudah jadi tanggung jawab pemerintah mengatasi permasalahan sosial. Sekarang ini sudah mulai terlihat ada anak-anak yang berdiri di lampu-lampu merah dan mengemis. Ini salah satu masalah sosial," katnya, Kamis (23/3/2017).

Menurut dia, persoalan sosial yang masih jarang, seperti anak yang meminta-minta di lampu merah, bisa saja luput dari pengamatan Pemerintah Kota Palangka Raya.

"Tapi lebih baik mencegah dari pada mengobati. Lebih baik yang sedikit dan jarang ini diatasi dulu sebelum semakin banyak," sebut politisi PDIP ini.

Terlebih, lanjut dia, Palangka Raya merupakan kota berkembang. Artinya akan banyak pendatang yang tidak diketahui dengan pasti tujuannya ke kota ini. Bukan tidak mungkin pendatang juga membawa permasalahan sosial yang baru. (TESTI PRISCILLA/B-3)

Berita Terbaru