Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Bangka Barat Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Istilah di Era Teknologi ini sudah Ada Padanan Bahasa Indonesianya

  • Oleh Testi Priscilla
  • 28 Maret 2017 - 15:10 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Ada yang tahu istilah Gawai Kata ini baru dalam bahasa Indonesia, yang muncul bersamaan dengan era teknologi saat ini.

"Gawai adalah kata yang digunakan untuk menggantikan kata gadget," ungkap Basori, penyuluh bahasa pada Balai Bahasa Provinsi Kalimantan Tengah, Selasa (28/3/2017).

Jangan terkejut jika mencari kata ini di dalam kamus, karena gawai juga memiliki arti sebagai perkakas atau alat. Ponsel, laptop, tab, komputer, dan sebagainya, menurut Basori yang akrab disapa Tjak Bas, secara tidak langsung juga termasuk alat atau perkakas.

"Kata gadget, atau sering dieja gejed, sudah terlalu terbiasa diucapkan oleh masyarakat Indonesia. Saat ini, media cetak dan daring nasional sudah mulai menggunakan kata gawai untuk menggantikan gadget," katanya menambahkan.

Beberapa ahli bahasa, media, penulis, wartawan, dan pengguna bahasa lainnya, menurut Tjak Bas, sudah menggunakan kata-kata baru itu, baik dalam profesi ataupun keseharian.

"Kita kapan Mari cintai Bahasa Indonesia, seperti janji pemuda kita tahun 1928," kata Tjak Bas mengajak. (TESTI PRISCILLA/B-3)

Berita Terbaru