Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Barito Selatan Komitmen pada Keputusan Gubernur Terkait Tata Batas

  • Oleh Uriutu
  • 28 Maret 2017 - 16:30 WIB

BORNEONEWS, Buntok ' Pemerintah Kabupaten Barito Selatan (Pemkab Barsel) berkomitmen pada keputusan Gubernur tahun 2000 terkait tata batas dengan tetanggnya, Kabupaten Barito Utara (Barut). Titik koordinat antara Barsel dan Bartim telah disepakati sesuai dengan keputusan Gubernur dimaksud.

'Terkait tata batas dengan Barito Utara ini, kita tetap komitmen dengan keputusan Gubernur Kalteng tahun 2000,' kata Sekda Barsel, Edi Kristianto kepada Borneonews, di Buntok, Selasa (28/3/2017).

Edi mengatakan, titik koordinat antara Barsel dan Bartim telah disepakati sesuai dengan keputusan Gubernur dimaksud. Hal tersebutlah, yang menjadi pegangan dan dasar hukum bagi Kabupaten yang berjuluk Dahani Dahanai Tuntung Tulus.

Sedangkan antara Barsel- Barito Timur, lanjut dia, tata batasnya juga masih belum jelas. Untuk itu pihaknya sepakat diadakan kajian antara Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah, Kementerian Dalam Negeri, April 2017.

'Jadi kalau ada permasalahan lagi yang muncul terkait tata batas Barsel-Barut dan Barsel-Bartim, itu sudah di luar sepengetahuan kami selaku pihak Pemkab Barsel,' tandas dia.

Mengingat sebelumnya lanjut dia, baik dengan Barito Utara maupun Barito Timur sudah ada masing-masing kesepakatan terkait tata batas yang sempat bersengketa tersebut.

Untuk tata batas Barsel-Kapuas, tidak ada masalah. Kedua belah pihak sudah sepakat titik-titik koodinatnya. (URIUTU DJAPER/N).

Berita Terbaru