Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Ponorogo Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Inilah Dusun di Kobar yang Dapat Listrik 24 Jam tanpa Pernah Kena Pemadaman

  • Oleh Cecep Herdi
  • 02 April 2017 - 19:22 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Ada satu dusun di Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) yang dapat menikmati listrik gratis selama 24 jam, tanpa pemadaman, seperti yang dirasakan sebagian besar masyarakat Kobar saat ini.

Dusun terpencil itu namanya Suayap. Letaknya di RT 3 Desa Umpang Kecamatan Arut Selatan. Mereka memperoleh listrik bukan dari PLN, melainkan dari Pabrik Kelapa Sawit (PKS) Suayap milik PT Sawit Sumber Mas Sarana (SSMS) Tbk, anak usaha dari Citra Borneo Indah (CBI) Group.

"Sejak 2012 kami mendapat aliran listrik gratis ini, bukan san PLN tapi dari perusahaan sawit yakni PKS Suayap milik Citra Borneo Indah (CBI)," kata Yusmansyah, Kepala Dusun Suayap, Minggu (2/4/2017).

Ia menjelaskan, ada sekitar 49 kepala keluarga (kk) dan 150 jiwa yang berdomisili di dusun tang letaknya di bantaran Sungai Arut ini. "Kalau untuk listrik, kami sejahtera alhamdulillah berkat bantuan dari perusahaan CBI," katanya.

Lokasi dusun dengan PKS tidak terlalu jauh, hanya sekitar satu kilometer. "Tidak pernah mati, pokoknya full 24 jam dan gratis tidak pernah diminta bayar," katanya.

Ia juga mengaku banyak warga dusun dan desa lainnya yang berkunjung mengatakan iri. Apalagi mereka yang mendapatkan pasokan listrik dari PLN. "Ada yang sering bilang kita pindah saja ke dusun sini, enak listriknya gratis dan enggak pernah padam," katanya.

Bantuan listrik gratis dari CBI pun tidak disia-siakan masyarakat dusun ini. Mereka setiap harinya memanfaatkan listrik untuk kebutuhan sehari-hari.

"Kami bersyukur dan berterima kasih kepda CBI karena kami beruntung bisa mendapatkan listrik gratis. Sebelum ada bantuan ini, dusun kami memang belum teraliri listrik dan masih pakai mesin genset," akunya. (CECEP HERDI/B-10)

Berita Terbaru