Aplikasi Pilkada Terintegrasi dengan Excel

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Harus ada Metode Baru Ajarkan Matematika

  • 04 April 2017 - 17:18 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Metode pengajaran Matematika perlu diperbarui. Pasalnya, masih banyak siswa yang kesulitan memahami mata pelajaran yang berhubungan dengan penjumlahan, perkalian, pengurangan dan pembagian tersebut.

Sementara Wakil Kepala SMK Negeri 1 Pangkalan Bun Bagian Kurikulum, Luluk Choiriyah menyebut, faktor guru Matematika sangat berperan untuk menjadikan pelajaran itu digemari para siswa. Guru Matematika lanjut dia, harus bisa membuat metode pembelajaran yang menyenangkan sehingga para siswa tidak merasa bosan.

"Guru matematika bisa menggunakan metode permainan dan diskusi untuk menarik minat para siswa," sebut Luluk kepada Borneonews, Selasa (4/4/2017).

Ia mengakui, selama ini mata pelajaran Matematika masih membuat takut sebagian besar siswa. Indikasinya, saat ujian banyak siswa yang kesulitan mengerjakan soal yang diujikan.

Guru Matematika dengan metode pembelajaran menyenangkan diakui salah satu siswa SMK Negeri 1 Pangkalan Bun, Srie Lestari sebagai faktor yang membuat dirinya berminat belajar mata pelajaran Matematika. Kendati, dia mengakui awalnya tidak menyukai Matematika. "Faktor guru Matematika yang memberikan metode belajar dengan baik sehingga membuat matematika menurut saya menjadi menyenangkan," ujarnya.

Sambung dia, sering menjadi kendala saat mengahafal rumus yang cukup banyak. Materi yang terus berkembang juga sempat menyulitkannya memahami pelajaran itu. Karena yang diajarkan kepadanya berbeda dengan kakak kelas. "Saya pernah tanya kakak kelas, ternyata tidak paham. Katanya, materinya berbeda dengan yang diajarkan dulu," tandasnya. (FAHRUDDIN FITRIYA/B-2)

Berita Terbaru