Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

DPRD Kecam RSUD Muara Teweh

  • Oleh Ramadani
  • 04 April 2017 - 18:54 WIB

BORNEONEWS, Muara Teweh ' Anggota DPRD Barito Utar, Helma Nuari Fernando mengecam RSUD Muara Teweh karena oknum dokter sering keliru menentukan diagnosa dari hasil pemeriksaan pasien.

'Saya mengetahui, karena itu dialami oleh ayah saya sendiri. Hasil pemeriksaan di Muara Teweh, sakitnya tidak berkurang. Setelah dibawa ke Banjarmasin dan Surabaya, ternyata diagnosa penyakitnya lain dan bisa disembuhkan,' ujar Anggota komisi C itu kepada Borneonews, Selasa (4/4/2017)

Dia berharap, kualitas jasa dan pelayanan RSUD Muara Teweh terus ditingkatkan, sehingga kesalahan diagnosa yang amat merugikan pasien tidak terulang lagi. Dirinya juga meminta kepada pihak RSUD untuk terbuka mengenai masalah penetapan tarif.

Hal senada juga dilontarkan oleh anggota DPRD lainnya, H Mahmud, bahwa dirinya sering mendengar keluhan masyarakat mengenai dokter RSUD Muara Teweh yang salah menentukan jenis penyakit. 'Di Muara Teweh diagnosa penyakit A, setelah dicek ke RS lain ternyata penyakitnya B, jelas berbeda penyakitnya,' katanya.

Menurut Mahmud, penyebab sering terjadinya kesalahan diagnosa oleh dokter di RSUD Muara Teweh, karena alat-alat kesehatan yang tersedia masih minim. Tugas RSUD bersama seluruh pemangku kepentingan untuk menambah dan meningkatkan kualitas alat rumah sakit andalan di Barut ini. (RAMADHANI/B-8)

Berita Terbaru