Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bupati: Belum Semua Perusahaan Perkebunan Lakukan Upaya Pelestarian Lingkungan

  • Oleh James Donny
  • 05 April 2017 - 17:26 WIB

BORNEONEWS, Pulang Pisau - Bupati Pulang Pisau Edy Pratowo mengatakan belum semua perusahaan yang bergerak pada pekebunan kelapa sawit melakukan upaya pelestarian lingkungan. Harapannya yang dilakukan oleh PT. PT. Sawit Sumbermas Sarana (SSMS) Tbk dapat menjadi contoh bagi perusahaan-perusahaan lainnya dalam upaya untuk pelestarian lingkungan.

"Penyediaan lahan berhutan dengan luas 1.434 hektar oleh PT SSMS untuk wilayah konservasi menurutnya sudah menjadi salah satu kontribusi yang ke depan dapat berdampak positif bagi lingkungan dan kehidupan masyarakat yang ada di wilayah Kabupaten Pulang Pisau," kata Edy kepada Borneonews, Rabu (5/4/2017).

Hingga saat ini, menurutnya perusahaan yang melakukan upaya pengelolaan dan pelestarian lingkungan hidup baru mencapai 40-50%, sementara sisanya masih belum melaksanakan hal itu.

Bupati berharap model kemitraan yang melibatkan multi stakeholder seperti ini dapat terus dikembangkan. "Upaya pemanfaatan Pulau Salat Nusa sebagai suaka bagi orangutan merupakan hasil nyata kolaborasi Yayasan BOS dengan para pemangku kepentingan," kata Bupati.

Kerja sama antara PT. SSMS Tbk dan Yayasan BOS dengan pemerintah daerah Kabupaten Pulang Pisau menurutnya suatu langkah yang sangat baik dalam upaya konservasi orangutan yang terancam punah. "Kita mewajibkan seluruh pemangku kepentingan di Kabupaten Pulang Pisau untuk lebih aktif menjaga lingkungan diantaranya juga melindungi orangutan dan habitatnya," harapnya. (JAMES DONNY/B-8)

Berita Terbaru