Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Tanah Datar Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Mobil Damkar Milik Provinsi Akan Diserahkan ke Tim Satlak PB Sukamara

  • Oleh Norhasanah
  • 06 April 2017 - 04:00 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Agar mobil pemadam kebakaran (Damkar) milik Dinas Kehutanan Provinsi Kalimantan Tengah yang saat ini berada di Kabupaten Sukamara bisa dioperasionalkan, maka kendaraan tersebut rencananya akan digunakan oleh Satuan Pelaksana Penanggulangan Bencana (Satlak PB) dalam menanggulangi bencana kebakaran ditahun 2017 ini.

"Untuk sementara waktu aset yang ada akan difungsikan untuk mendukung kegiatan yang ada didaerah," ucap Koordinator Wilayah (Korwil) Dinas Kehutanan Provinsi Kalimantan Tengah di Sukamara, Arianto, Rabu (5/4/2017).

Menurutnya, karena belum terbentuknya Unit Pelaksana Tekni (UPT) membuat kendaraan damkar tersebut belum memiliki anggaran oprasional, sehingga pihaknya tidak bisa menjalankan kendaraan tersebut sebagai mana fungsinya.

"Dengan bergabungnya mobil damkar ini kita harapkan dapat membantu petugas Satlak PB Kabupaten Sukamara dalam mengatasi bencana kebakaran," ucapnya.

Dikatakannya pula, bahwa saat ini pihaknya sudah berkoordinasi dengan pihak terkait mengenai hal tersebut, sehingga nantinya mobil damkar akan dioprasionalkan oleh tim Satlak PB saat bertugas.

Arianto menambahkan bahwa mobil pemadam bekaran tersebut sebekumnya aset milik eks Dinas Kehutanan dan Perkebunan (Hutbun) Sukamara, karena adanya perubahan nomenkaltur di Kabupaten Sukamara membuat dinas tersebut ditarik keprovinsi beserta dengan aset yang dimiliki. (NORHASANAH/B-5)

Berita Terbaru