Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Luwu Utara Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

DPRD Perlu Bantu Pengembangan Pariwisata di Murung Raya

  • Oleh Supri Adi
  • 06 April 2017 - 15:52 WIB

BORNEONEWS, Puruk Cahu - DPRD Murung Raya (Mura) diminta berperan dalam pengembangan sektor pariwisata di kabupaten ini dengan dengan cara membuat kebijakan yang sesuai dengan tugas pokok dan fungsi mereka.

Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Kabupaten Mura, Regita, mengatakan, pihaknya sudah melakukan pengajuan ke DPRD untuk persetujuan membuat Rencana Induk Perencanaan Pengembangan Pariwisata (Riparda).

"Akan tetapi usulan tersebut dihapus oleh DPRD dengan alasan rasionalisasi anggaran. Tentunya kita inginkan direaslisasi sebab dengan adanya Perda Riparda maka kemungkinan besar Mura mudah mendapat bantuan pemerintah provinsi maupun pusat untuk pengembangan sektor pariwisata," kata Regita, Kamis (6/4/2017).

Menurut Regita, memang untuk membuat Perda Riparda harus terlebih dahulu melakukan studi banding ke daerah yang sudah maju dalam sektor pariwisatanya dan tentu dana yang disiapkan membuat ini tidaklah kecil.

"Kami hitung-hitung biaya untuk membuat Perda Riparda ini sekitar Rp700 juta lebih. Tentu ke depan harus menjadi perhatian karena potensi pariwisata di Mura cukup besar untuk dikembangkan," tambah Regita. (SUPRIADI/B-5)

Berita Terbaru