Aplikasi Pilkada Terintegrasi dengan Excel

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Legislator Nilai Pendirian Akademi Komunitas Pariwisata Negeri Murung Raya Tidak Tepat

  • Oleh Supri Adi
  • 07 April 2017 - 16:30 WIB

BORNEONEWS, Puruk Cahu - Rencana pembukaan Akademi Komunitas Pariwisata Negeri Murung Raya oleh Pemerintah Kabupaten Murung Raya pada Agustus mendatang dinilai tidak tepat oleh kalangan DPRD.

Anggota DPRD Murung Raya dari Komisi I yang membidangi pendidikan, Rahmanto Muhidin, mengatakan sampai saat ini pihaknya belum mendapat paparan dari pemerintah kabupaten terkait urgensi dan dampak langsung pendirian akademi itu bagi daerah.

"Jadi itu hanya keputusan pemkab saja dan menurut hemat kami pendirian akademi tersebut belum mendesak. Yang mendesak sekarang adalah bagaimana caranya meningkatkan perekonomian masyarakat," ungkap Rahmanto kepada Borneonews, Jumat (7/4/2017).

Disampaikan pula, peningkatan perekonomian bisa dengan cara meningkatkan daya saing masyarakat dibidang pertanian, perkebunan, perikanan, industri meubel, dan pengolahan kayu. Atau bisa pula dengan mengembangkan wilayah pertambangan rakyat (WPR) dan mendorong izin pertambangan rakyat (IPR).

"Bisa juga sekaligus menunjuk Perusda sebagai pemegang Izin Usaha Pertambangan Operasional Pertambangan Khusus. Lagi pula parawisata kita belum menonjol karena tidak dukung oleh infrastruktur yang memadai," sebut Rahmanto. (SUPRIADI/B-3)

Berita Terbaru