Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. OKU Selatan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Informasi Kegiatan Pemkab Seruyan Satu Pintu di Dinas Kominfo

  • Oleh Parnen
  • 07 April 2017 - 19:42 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang - Sekretaris Daerah (Sekda) Seruyan Haryono menegaskan, terkait informasi pelaksanaan kegiatan Pemkab Seruyan akan disampaikan satu pintu melalui Dinas Komunikasi Informatika (Kominfo) dan Statistik kabupaten setempat.

Untuk itu Sekda menekankan dinas tersebut saat ini harus mulai rutin dalam menyampaikan informasi apa saja yang berkaitan dengan kegiatan Pemkab Seruyan kepada media sebagai pemberitahuan.

"Saya pribadi tidak ada beranggapan kalau media dikatakan malas melakukan kegiatan peliputan. Tidak ada sama sekali anggapan seperti itu. Sekarang mungkin ada beberapa hal yang harus lebih ditingkatkan, terutama komunikasi antar kita semua," kata Haryono saat menggelar pertemuan bersama dengan Diskominfo dan PWI Seruyan, di ruang kerjanya, Jumat (7/4/2017) sore.

Apa yang diungkapkan Sekda tersebut, adalah untuk menjawab kekhawatiran wartawan media di PWI seperti yang disampaikan langsung kembali Ketua PWI Seruyan Ahmad Yani. Dimana saat pertemuan itu berlangsung, ketua PWI yang baru menjabat kembali mengungkapkan unek-uneknya.

"Mohon maaf Pak Sekda, bukan kami dari media tak mau mempublikasikan sejumlah kegiatan penting pemkab, terutama kegiatannya Pak Bupati yang tak bisa kami ekspos. Sebab kami tak ada dikasih informasi kegiatan yang tak kami ketahui. Takutnya nanti, gara-gara tidak mempublikasikan, PWI dianggap malas memberitakan kegiatan pemkab," kata Yani.

Dikesempatan itu, Sekda turun menyampaikan maaf ke pihak media, terkait tidak dilibatkannya media saat kunjungan Bupati Seruyan Sudarsono ke Desa Sungai Perlu belum lama ini.

"Kemarin itu agenda berangkatnya sangat dadakan, sampai saya lupa ngasih kabar ke media untuk bisa ikut. Tapi untuk kedepannya mari sama-sama kita bisa saling mengingatkan. Info rencana kegiatan akan disampaikan melalui Diskominfo ini," ungkapnya. (PARNEN/B-5)

Berita Terbaru