Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Kab. Bandung Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Sampah Menumpuk di Sore Hari, Warga Tamiang Berharap Petugas Beroperasi Sore

  • Oleh Multri Saputra
  • 08 April 2017 - 17:56 WIB

BORNEONEWS, Tamiang Layang - Petugas sampah di Kota  Tamiang Layang Kecamatan Dusun Timur, Kabupaten Barito Timur (Bartim) jarang bekerja di sore hari. Padahal tempat pembuangan sampah sementara (TPS) di samping jalan Desa Magantis - Tamiang Layang, cepat dipenuhi sampah.

Perihal tersebut disampaikan salah seorang warga sekitar. "Tempat pembuangan sampah sering penuh setiap hari, sehingga menimbulkan bau yang tidak sedap." Ucap Wahyu (39), kepada Borneonews, Sabtu (08/04/2017), petang. "Petugas sampah emangnya tidak memungut sampah disore hari ya" tambahnya.

Akibat sampah tersebut, warga sekitar sempat mengeluh, karena bau yang tidak sedap dari TPS. "Seharusnya petugas sampah paling tidak 2 kali sehari memungut sampah tersebut, agar bau sampah tidak tersebar." pungkasnya. (MULTRI SAPUTRA/B-10)


TAGS:

Berita Terbaru