Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Agus Suparji Sebut Banyak Manfaat KIA bagi Anak-anak

  • Oleh Cecep Herdi
  • 10 April 2017 - 20:46 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Kartu Identitas Anak (KIA) bukan hanya keperluan sekadar identitas. Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kobar, Agus Suparji menjelaskan, dengan memiliki KIA akan banyak keuntungan yang bisa didapatkan untuk anak-anak. Salah satunya, akan ada kerja sama dengan penerbit buku pelajaran sekolah, sehingga dengan kartu itu ketika membeli buku akan mendapat diskon harga.

"Nanti anak-anak yang sudah memiliki KIA akan dapat diskon pembelian buku," katanya, Senin (10/4/2017).

Agus juga menerangkan KIA bertujuan untuk meningkatkan pendataan, perlindungan dan pelayanan publik serta sebagai upaya memberikan perlindungan dan pemenuhan hak konstitusional anak.

Manfaat lainnya memiliki KIA ketika anak beranjaknke tingkat SLTP, mereka bisa membuat rekening bank dengan melmpirkan KTP anak. Hasilnya anak-anak bisa menabung sendiri di Bank. Sedangkan saat ini, pembukaan rekeing hanya bisa dilakukan oleh orang dewasa atau 17 ke atas.

Saat beranjak dewasa juga, KIA akan otomaris menjadi KTP layaknya KTP elektronik saat ini. Paaalnya nomor induk yang tertera dalam KIA akan tetap sama dan tidak berganti dengan yang tertera di KTP. "Akan banyak kemudahan dengan memiliki KIA itu," kata Agus. (CECEP HERDI/B-10)

Berita Terbaru