Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Cegah Kejahatan, Masyarakat Harus Peka terhadap Permasalahan di Lingkungannya

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 17 April 2017 - 19:50 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Camat Mentawa Baru Ketapang, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Ahmad Sarwo Oboi meminta masyarakat yang tinggal di wilayahnya peka terhadap permasalahan-permasalahan di sekitar lingkungannya.

"Masyarakat harus peka, kalau memang ada yang mencurigakan atau ada permasalahan, cepat segera lapor ke RT ataupun aparat keamanan," ujar Oboi, Jumat (14/4/2017).

Oboi mengungkapkan, di wilayahnya memang tidak asing lagi dengan tindakan kriminal, seperti pencurian, perkelahian, peredaran minuman keras, narkoba, dan juga obat terlarang. Di wilayah ini, peredaran miras dan zenith malah yang terbesar di Kotim. Sehingga "Masyarakat harus bantu aparat, baik itu melalui informasi maupun pendeteksian tindakan kejahatan," kata Oboi. 

Selain itu Oboi juga mengimbau warga kalau melihat warung atau tempat jualan yang banyak dikunjungi dan intensitas jual-belinya tinggi patut dicurigai. Apalagi bukanya sampai 24 jam.

"Saat ini banyak warung kecil yang banyak pengunjungnya, bahkan hampir 24 jam dan itu patut dicurigai. Karena bisa saja digunakan untuk berjualan miras atau lainnya," terang Oboi.

Dengan adanya hal itu, maka masyarakat harus peka terhadap keadaan. Sehingga peredaran miras di daerah ini bisa diminimalisir, dan situasi kamtibmas berjalan aman dan damai. (MUHAMMAD HAMIM/B-10)

Berita Terbaru