Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Gunung Kidul Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Lelang Jabatan Sekda Diperkirakan Mei 2017

  • Oleh Naco
  • 18 April 2017 - 11:20 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Lelang jabatan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kotawaringin Timur diperkirakan digelar pada Mei 2017. Lelang dilaksanakan seusai evaluasi pejabat eselon II yang tahapannya dimulai Selasa (18/4/2017).

"Setelah selesai evaluasi jabatan eselon II ini, baru lelang jabatan Sekda kita lakukan. Karena saya mulai 1 Juli 2017 sudah pensiun," kata Sekda Kotim Putu Sudarsana.

Untuk panitia seleksi, menurut Putu, akan ditentukan lagi dan surat keputusannya dibuat oleh Bupati Supian Hadi.

Ia berharap, sebelum dirinya pensiun Pemkab Kotim sudah memiliki Sekda baru. Namun, jika lelang belum ada hasil tentu bupati akan menunjuk pelaksana tugas (plt).

"Karena jangan sampai pemerintahan mengalami kekosongan, seharipun tidak boleh. Harus ditunjuk plt kalau hasil lelang jabatannya belum ada," ucap Putu.

Mengenai siapa yang layak menjadi Sekda, Putu enggan mengomentari. Menurutnya, siapa saja yang ikut lelang tentu sudah punya pengalaman, mengingat semua pejabat yang terlibat sudah pernah menduduki posisi kepala dinas.

"Saya tidak mau nyebutkan siapa-siapa. Yang jelas semuanya layak karena sudah pernah menjabat kepala dinas," tukas Putu. (NACO/B-3)

Berita Terbaru