Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Manggarai Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

O2SN Dan FLSSN Kabupaten Sukamara Diisi 10 Cabang Lomba

  • Oleh Norhasanah
  • 19 April 2017 - 22:46 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Dinas Pendidian dan Kebudayaan (Disdikbud) Sukamara akan mempertandingkan 10 cabang lomba dalam seleksi Olimpiade Oahraga Siswa Nasional (O2SN) dan Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLSSN) tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) se-Kabupaten Sukamara.

'10 cabang lomba ini terdiri dari lima cabang lomba untuk O2SN dan lima cabang lomba FLSSN. Semuanya digelar di lokasi berbeda sesuai kesepakatan panitia," kata Sekretaris Dinas Dikbud Sukamara, Karyono usai membuka kegiatan di Balai Pelatihan Guru (BPG) Sukamara, Rabu (19/4/2017).

Adapun untuk O2SN, lomba yang dipertandingkan yakni altetik, renang, bulutangkis, karate dan pencak silat. Sedangkan untuk FLSSN memperlombakan festival musik tradisional, kreasi tari, lomba gitar solo, menyanyi solo, sera lomba cipta dan baca puisi.

'Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan apresiasi dan kecintaan pelajar terhadap olahraga, kecakapan kolaboratif, mutu akademis, menggali dan melestarikan seni budaya Indonesia, membina dan meningkatkan kreativitas dalam bidang seni.' terang Karyono.

Dirinya berharap, melalui kegiatan ini maka terpilihnya siswa terbaik bidang olahraga dan seni, serta sebagai bibit unggul atlet pada tingkat Kabupaten Sukamara.

'Tentunya kita berharap peserta yang memang memang merupakan siswa yang handal di bidang olahraga yang diikutinya. Sehingga saat mengikuti kegiatan lebih tinggi, bisa bersaing dengan atlet dari daerah lain," pungkasnya, (NORHASANAH/B-11)

Berita Terbaru