Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Teluk Wondama Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kades Pematang Limau Terjerat Kasus Pungli, Sudarsono: Saya Prihatin

  • Oleh Parnen
  • 22 April 2017 - 11:02 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang - Bupati Seruyan Sudarsono menunjukkan keprihatinannya dan kaget terkait tertangkapnya Kepala Desa Pematang Limau, Juharto atas dugaan pungutan liar.

"Operasi tangkap tangan (OTT) terhadap kades itu membuat saya prihatin dan juga kaget," kata Sudarsono, Sabtu (22/4/2017).

Juharto menambah daftar perangkat desa yang tersandung kasus hukum. Sehingga, Sudarsono kembali menekankan kepada aparatur desa untuk menjalankan tugas dan kewajibannya sesuai aturan.

"Kades harus jauh lebih hati-hati dalam bekerja untuk memberikan pelayanan kepada warga. Jangan sampai ada yang berani melanggar aturan," pintanya.

Sebelumnya, Kepala Desa Pematang Limau Juharto ditahan Kejari Seruyan, setelah terjaring OTT di kantor desanya, Kamis (20/4/2017).

Kades itu ditangkap, terkait adanya dugaan pungutan liar pembuatan Surat Keterangan Tanah (SKT) atau Surat Pernyataan Penguasaan Tanah (SPPT). Adapun barang bukti yang diamankan sebesar Rp1,5 juta. (PARNEN/B-11(

Berita Terbaru