Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Bulukumba Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Antung Menangis, tak Menyangka Dikunjungi Bupati Kapuas

  • 27 April 2017 - 18:10 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Antung Mas (70) kakek yang hidup sebatang kara di Desa Pangkalan Rekan RT 10 Kecamatan Basarang Kabupaten Kapuas, selama ini hanya hidup dari belas kasihan warga. Dia yang sudah berusia senja tak mampu lagi bekerja. Bahkan, untuk berjalan saja dia kesulitan.

Antung hidup sebatang kara setelah dirinya ditinggal sang isteri menikah lagi. Sedangkan anak-anaknya yang semuanya sudah berkeluarga, hidup jauh dari dirinya. Penderitaan hidup Antung yang juga sudah sakit-sakitan ini pun, akhirnya didengar oleh Bupati Kapuas, Ben Brahim S Bahat.

Mendengar ada warganya yang sangat membutuhkan bantuan itu, orang nomor satu di Kabupaten Kapuas tersebut berkesempatan langsung menyempatkan diri mengunjungi kediaman Antung, Kamis (27/4/2017).

Antung yang sedang duduk sendirian di dalam rumah reotnya pun tak menyangka tiba-tiba Bupati Kapuas datang ke rumahnya. Ia pun menangis haru. Pelukan erat langsung dia berikan untuk Ben sambil menuturkan cerita hidupnya. Ben Brahim pun meminta Antung terus semangat menjalani hidup.

"Hari ini kita berkesempatan menyerahkan bantuan berupa seperangkat tempat tidur dan sejumlah sembako. Harapan kita ini dapat meringankan beban hidup Bapak Antung. Kita juga meminta pihak rumah sakit dan Dinas Kesehatan untuk segera membawa Bapak Antung ini berobat karena beliau kondisinya lemah dan sakit-sakitan," kata Ben Brahim.

"Kemudian juga kita minta pihak Dinas PUPRKP Kapuas agar rumah pak Antung ini dimasukkan dalam program bedah rumah sehingga dapat segera direhab," lanjutnya.

Antung menuturkan terima kasih tak terhingga atas bantuan Bupati Kapuas itu. "Saya tidak menyangka Bupati Kapuas mau berkunjung ke rumah saya yang reot ini dan mau perduli terhadap saya. Saya tidak bisa bicara banyak, hanya bisa mendoakan semoga Bupati Kapuas selalu sehat sehingga dapat terus membantu warganya," ungkap Antung sambil menangis. (DJIMMY NAPOLEON/B-10)

Berita Terbaru