Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Tana Tidung Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Penutupan Lomba Kepramukaan Se-Kalteng di SMAN 5

  • Oleh Dewi Kencana Waty
  • 24 April 2017 - 16:00 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Lomba Kepramukaan Taruna Tingang Utama Scout Competititon (TTU-SC) se-Kalteng 2017 yang digelar oleh Gugus Depan 227-228 Pangkalan SMAN 5 Palangka Raya secara resmi ditutup pada Minggu, 23 April 2017 sore.

Ketua Kwartir Daerah (Kwarda) Gerakan Pramuka Provinsi Kalteng Sipet Hermanto hadir dalam penutupan kegiatan yang digelar pada 19-23 April 2017. Dalam kesempatan itu, Sipet mengingatkan agar para anggota pramuka bisa lebih peduli terhadap kelestarian lingkungan hidup.

'Saat ini ketersediaan air bersih dan sumber daya alam harus terus mengalami degradasi. Kondisi ini mengundang perhatian dan kepedulian kita semua anggota Pramuka sebagai kelompok yang sangat dekat dengan alam terbuka,' kata dia.

Untuk itu, anggota Pramuka sebagai kelompok yang sangat dekat dengan alam terbuka harus mewujudkan cintanya melalui tindakan nyata melestarikan lingkungan hidup yang tak ternilai harganya.

Menyingung tentang maraknya berbagai perilaku menyimpang generasi muda, Sipet berharap Gerakan Pramuka dapat membentenginya.

'Pengaruh negatif di sekeliling kita, seperti penyalahgunaan narkoba, pergaulan bebas, dan tindak kekerasan akan dapat kita hindari melalui kegiatan Pramuka. Anggota Pramuka adalah generasi yang bertakwa, berkarakter, disiplin dan bertanggung jawab. Oleh karena itu, kita yakin melalui kegiatan kepramukaan kita dapat turut menciptakan sumber daya manusia Indonesia yang berkualitas,' papar Sipet.

Dalam suasana sore yang teduh oleh mendung, para peserta TTU-SC itu tampak tetap bergembira dan bersemangat. Apalagi pengumuman para juara dari puluhan aneka lomba kepramukaan membuat mereka seperti tak mengenal lelah.

Juara umum tingkat Penggalang diraih oleh Gudep 015-016 Ki Hajar Dewantara dari Kabupaten Katingan. Sedangkan juara umum tingkat Penegak diraih oleh Gudep 49-50 Pangeran Hidayatullah Kota Palangka Raya. Kedua gudep ini pun berhak memboyong piala bergilir setelah dinyatakan memperoleh raihan prestasi terbaik dan terbanyak.

Kepala SMAN 5 Palangka Raya Arbusin selaku ketua majelis pembina gugus (mabigus) bersyukur kegiatan berlangsung lancar tanpa kendala yang berarti.

'Kita ucapkan terima kasih kepada seluruh peserta TTU-SC yang telah berpartisipasi dalam kegiatan ini. Terima kasih pula kepada panitia yang telah bekerja keras luar biasa. Mudah-muadahan melalui kegiatan ini akan melahirkan jiwa pramuka yang rela berkorban tanpa pamrih,' pungkas dia. (DEWI KENCANA WATY)

Berita Terbaru