Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kadis Dikbud Lamandau Bertekad Wujudkan Tema Hardiknas 2017

  • Oleh Hendi Nurfalah
  • 02 Mei 2017 - 16:54 WIB

BORNEONEWS, Nanga Bulik - Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kabupaten Lamandau, DR Meigo mengaku target pemerintah daerah saat ini sangat selaras dengan tema yang diambil pada peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2017.

Karenanya Dikjar Lamandau bertekad mewujudkan harapan yang termaktub dalam tema Hardiknas kali ini 'Percepat Pendidikan yang Berkualitas'.

"Pada dasarnya harapan dan tekad kita ini sama dengan isu yang diangkat secara nasional, yakni percepatan pendidikan yang berkualitas," katanya kepada borneonews.co.id seusai upacara peringatan Hardiknas 2017.

Maka dari itu Dikbud Lamandau akan berupaya mengambil langkah-langkah konkret dalam mewujudkannya.

Dia menyebut khusus untuk Lamandau, percepatan pendidikan juga sangat terkait erat dengan persoalan ketersediaan sumber daya manusia serta pemerataannya.

Sehingga soal pemerataan guru inipun menjadi salahsatu langkah yang akan terus dilakukan Pemkab Lamandau kedepan dalam upaya memutus permasalahan pemerataan guru antara yang di perkotaan dan di perdesaan.

"Kami yakin dengan dilakukannya upaya pemerataan guru maka pemerataan kualitas pendidikan juga akan berjalan cepat, makanya kuncinya pemerataan, meski di sisi lain upaya pemerataan penempatan guru juga harus didikung dengan kuantitas SDM guru itu sendiri," katanya. (HENDI NURFALAH/B-6)

Berita Terbaru