Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Sekadau Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Lima SD di Murung Raya Tidak Laksanakan Ujian Sekolah

  • Oleh Supri Adi
  • 04 Mei 2017 - 13:52 WIB

BORNEONEWS, Puruk Cahu - Lima dari 35 sekolah yang ada di Kecamatan Murung, Kabupaten Murung Raya, tidak gelar ujian sekolah pada hari ini, Kamis (4/5/2017) sampai Sabtu (6/5/2017) mendatang.

Kepala Unit Pelaksana Teknis Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (UPT Disdikbud) Kecamatan Murung, H A Rahman menyampaikan penyebab lima sekolah tersebut tidak bisa melaksanakan ujian sekolah. "Lima sekolah itu masih dalam keadaan baru, jadi kelas 6 masih belum ada," ungkap H A Rahman ketika ditemui di kantornya yang berada di Kota Puruk Cahu, Kamis (4/5/2017).

Kepala UPT ini juga menyampaikan, untuk hari pertama pelaksanaan ujian sekolah pihaknya sudah melakukan pemantauan di beberapa sekolah sekitar Kota Puruk Cahu. Hasilnya, ujian sekolah berjalan dengan lancar.

"Untuk soal H-1 sudah terkirim ke semua sekolah di Kecamatan Murung dan sampai sekarang belum mendapat keluhan dari sekolah yang menyelenggarakan ujian sekolah," tambah H. A. Rahman. (SUPRIADI/B-2)

Berita Terbaru