Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Politisi NasDem Ini Minta Sekolah Awasi Anak Didik

  • Oleh Testi Priscilla
  • 06 Mei 2017 - 19:28 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Maraknya isu penculikan terhadap anak, terutama saat jam sekolah menjadi kekahawatiran sendiri bagi para orangtua. Terlebih pada kasus terbaru malah dikabarkan adanya pembunuhan yang dilakukan oleh siswa SMA di Palangka Raya. Kondisi ini membuat anggota Komisi C DPRD Palangka Raya, Mukarramah bersuara. Politisi Partai NasDem ini meminta pihak sekolah meningkatkan pengawasan terhadap anak didiknya.

"Ini juga sudah kita sampaikan kepada pihak sekolah dan dinas pendidikan setiap kunjungan kerja dewan. Kita sampaikan betapa penting bagi pihak terkait untuk meningkatkan pengawasan," ungkap Mukarramah kepada Borneonews, Sabtu (6/5/2017).

Terutama untuk kasus penculikan, pihak sekolah diminta memperketat pengawasan terhadap orang asing di sekitar sekolah. Selain itu tidak membiarkan anak dijemput oleh orang yang tidak dikenal.

"Terutama untuk anak-anak tingkat sekolah dasar dan TK. Petugas sekuriti sekolah harus mengenal orangtua anak didik agar anak tak menjadi korban penculikan," tambahnya.

Mukarramah mengaharapkan para orangtua agar tidak membiarkan anaknya sendirian saat berada di rumah serta memastikan selalu tepat waktu saat menjemput anak di sekolah.

"Kalau tidak bsia menjemput tepat waktu, kabari pihak sekolah. Orangtua serta pihak sekolah harus menjalin komunikasi yang baik dan intens, sehingga segala bentuk ancaman terhadap anak didik dapat dicegah bersama-sama," tutupnya. (TESTI PRISCILLA/B-6)

Berita Terbaru