Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Kendal Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Potensi Perikanan Pulang Pisau Cukup Besar

  • Oleh James Donny
  • 08 Mei 2017 - 18:50 WIB

BORNEONEWS, Pulang Pisau- BORNEONEWS, Pulang Pisau- Bupati Pulang Pisau Edy Pratowo mengatakan Kabupaten Pulang Pisau memiliki potensi yang besar di bidang perikanan, baik perikanan darat maupun laut.

Pasalnya, kata dia, Kabupaten Pulang Pisau memiliki luas wilayah yang umumnya berupa laut, sungai, danau dan rawa pasng surut maupun pesisir dengan panjang lebih dari 153,6 KM.

Terkait hal tersebut Kepala Dinas Perikanan dan Kelauatan Riduan Syahrani mengatakan untuk sektor perikanan ini menunjukkan bahwa hasil budidaya ikan naik hingga 11,44% dibandingkan produksi pada tahun sebelumnya.

Sedangkan perikanan tangkap mengalami penurunan disebabkan pelarangan penggunaan alat tangkap jenis lampara dan sungkur oleh pemerintah pusat.

Kecamatan Kahayan Kuala kata dia masih menjadi penyumbang prosuksi perikanan terbanyak yakni sebesar 12.831 ton atau 55,65% dari total produksi perikanan se Kabupatan Pulang Pisau. Hingga tahun 2016 produksi ikan Kabupaten Pulang Pisau sebesar 23.058 ton.(JAMES DONNY/B-8)

Berita Terbaru