Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Manggarai Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Dalam Sehari, Wakil Walikota Palangka Raya Dua Kali Tinjau Lokasi Kebakaran

  • Oleh Testi Priscilla
  • 09 Mei 2017 - 20:00 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Pemerintah Kota Palangka Raya menyerahkan bantuan kepada korban kebakaran di Jalan Kalimantan, Selasa (9/5/2017) siang.

Kebakaran yang terjadi subuh tadi langsung mendapat tanggapan dari Pemko. Wakil Wali Kota Palangka Raya, Mofit Saptono Subagio bahkan sampai dua kali datang ke lokasi untuk mengecek keadaan korban.

Kebakaran yang terjadi sekitar pukul 04.00 WIB langsung didatangi Mofit saat hari masih pagi. Setelah meninjau dan meminta berbagai data, Mofit kembali melanjutkan tugas tanggungjawabnya di kantor.

Ternyata pukul 16.00 WIB Mofit datang kembali mengantarkan berbagai bantuan kepada para korban.

"Harus, kita harus turun tangan untuk memberi bantuan kepada korban kebakaran," ungkap Mofit saat meninjau dan mengantar bantuan, Selasa (9/5/2017) sore.

Bantuan berupa lauk pauk, makanan kaleng, beras serta makanan pokok lainnya, air minum, hingga selimut untuk tidur diserahkan secara simbolis oleh Mofit.

"Bantuan ini diberikan untuk mengurangi beban yang diterima korban kebakaran, semoga saja dapat membantu," tuturnya.

Mofit mengimbau warga untuk waspada terhadap api yang mengakibatkan kebakaran. Pihaknya berharap kejadian serupa tidak terus terulang.

Sementara itu menurut Muslikah, Ketua RT 02 RW 17 yang menjadi lokasi kebakaran, pihaknya baru mendata 53 KK, dan 32 rumah terbakar serta tiga barak di dalamnya. (TESTI PRISCILLA/B-6)

Berita Terbaru