Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Lima Catatan DPRD Barito Utara Untuk Dinas Kesehatan

  • Oleh Ramadani
  • 10 Mei 2017 - 19:08 WIB

BORNEONEWS, Muara Teweh ' DPRD Barito Utara memiliki catatan tentang bidang kesehatan yang terlampir dalam rekomendasi LKPj bupati tahun anggaran 2016.

Anggota DPRD Barito Utara, Henny Rosgiaty Rusli mengatakan lima catatan yang perlu diperhatikan pemerintah daerah, khususnya dinas kesehatan.

Ke-5 catatan ini yakni tenaga kesehatan di Desa Haragandang sering tidak berada di tempat. Masih ada ambulan di rumah sakit yang tidak digunakan. Masih ada pustu, puskesdes dan polindes yang belum difungsikan.

Selanjutnya kesetrsediaan obat di rumah sakit yang ditanggung BPJS masih terbatas, sehingga pasien terpaksa membeli di apotek serta pemerataan tenaga dokter umum disetiap kecamatan.

'Catatan ini merukan hasil reses, kunjungan kerja DPRD serta keluhan masyarakat yang disampaikan kepada DPRD,' ungkap Henny, Rabu (10/5/2017).

Dikatakan, dari lima catatanini DPRD merekomendasikan agar dilakukan evaluasi dan pemberian sanksi kepada tenaga kesehatan yang membolos kerja. Kedua, agar dilakukan inventarisasi dan perbaikan terhdap ambulan yang tidak digunakan serta dihibahkan kepada masjid yang memerlukan.

Ketiga, dilakukan penempatan tenaga medias ke sarana kesehatan yang belum berfungsi , sehingga dapat melayani masyarakat. Keempat, mengenai ketersediaan obat di rumah sakit, perlu dilakukan pengadaan semua jenis obat yang ditanggung BPJS sehingga tidak membebani pasien.

Kelima, mengenai pemerataan dokter, agar dinas kesehatan menempatkan tenga doketr umum disetiap puskesmas yang ada di kecamatan. (RAMADHANI/B-6)

Berita Terbaru