Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kafilah Katingan Raih 19 Kategori Juara STQ Kalteng di Murung Raya

  • Oleh Abdul Gofur
  • 18 Mei 2017 - 08:06 WIB

BORNEONEWS, Kasongan - Kontingen kafilah Kabupaten Katingan berhasil meraih 19 kategori juara pada kegiatan Seleksi Tilawatil Quran (STQ) XXI tingkat Provinsi Kalimantan Tengah yang di gelar di Puruk Cahu, Kabupaten Murung Raya (Mura).

Kepastian prestasi kafilah Kabupaten Katingan ini setelah diumumkan oleh dewan juri pada acara penutupan STQ, Rabu (17/5) di Stadion Willy M Yosep.

STQ ditutup secara resmi oleh Wakil Gubernur Kalimantan Tengah Habib Ismail.

Ke-19 kategori yang diraih kafilah Katingan, yakni tahfizh 5 juz putri atas nama Vira Mawadda Rahmah juara 1, kemudian tahfizh 10 Juz putri atas nama Putri Salsabila, qira'at sab'ah putri atas nama Wardah, khat dekorasi atas nama Raudah, dan tahfiz 5 juz putra atas nama Fahmi.

Selanjutnya M-MKQ putra atas nama Toto Irwandi, khat naskah putra atas nama Pendi Khailani, dan khat hiasan mushaf atas nama Yesi Fitriani.

Sedangkan 11 kategori lainnya mendapatkan masing-masing juara harapan I, II dan III.

Hal ini disampaikan Ketua LPTQ Katingan sekaligus ketua rombongan Kabul Mustiman, Kamis (18/5/2017). Prestasi ini, katanya memang sedikit menurun dibanding hasil kegiatan STQ maupun MTQ ditahun-tahun sebelumnya.

Tampil sebagai juara umum Kontingen Kafilah Kabupaten Kotawaringin Timur yang berhasil meraih poin 47, dan Kafilah Kabupaten Barito Utara, Kota Palangka Raya dan Kabupaten Murung Raya, berhasil menjadi Juara Terbaik I, II dan III.

Ketua Umum LPTQ Kabupaten Katingan, Kabul Mustiman, mengatakan ucapan terima kasih kepada kontingennya yang telah berjuang bekerja keras berlomba pada STQ kali ini.

Ia berharap pada event selanjutnya di MTQ maupun STQ prestasi para qori-qoriahnya dapat lebih ditingkatkan dengan melakukan pembinaan secara intensif. (ABDUL GOFUR/B-5).

Berita Terbaru