Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Natuna Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Di Hari Pertama, Kontingen FBIM Barito Selatan Sudah Sabet Juara

  • Oleh Uriutu
  • 20 Mei 2017 - 20:58 WIB

BORNEONEWS, Buntok - Hari pertama pelaksanaan Festival Budaya Isen Mulang (FBIM) tingkat Provinsi Kalimantan Tengah yang diselenggarakan di Sampit, kontingen Kabupaten Barito Selatan sudah berhasil sabet juara dibeberapa cabang lomba.

Kepala Dinas Pemuda, Olahraga, Pariwisata dan Kebudayaan Barito Selatan, Raden Sudarto mengatakan juara yang diperoleh itu antara lain juara I manentek maneweng, juara I manyumpit putri, juara III karnaval, dan juara harapan untuk lomba manyumpit putra.

Adapun cabang lomba yang diikuti kontingen Kabupaten yang berjuluk Dahani Dahanai Tuntung Tulus ini ada 11 cabang diantaranya lomba bagasing, balogo, mangacal, sumpit, maneweng batang, dan lomba besei kambe.

Lomba tarian pedalaman, lawang sakepeng, sepak sawut, Karnaval pawai budaya dan pemilihan putra putri pariwisata. Kontingen Barsel sudah siap 100 persen untuk mengukir prestasi pada FBIM.

Pada festival budaya yang diselenggarakan setiap tahun ini Barsel juga menurunkan putri pariwisata atas nama Assa Watari Joan.

Putri pariwisata asal Barsel yang akan ikut berlomba ini merupakan duta Kalteng yang akan mengikuti lomba putri pariwisata tingkat nasional pada Oktober 2017.

Dia berharap doa dan dukungan masyarakat Barito Selatan agar kontingen yang berlomba bisa meraih prestasi terbaik, sehingga prestasi yang diraih bisa melebihi dari tahun sebelumnya. (URIUTU DJAPER/B-6)

Berita Terbaru