Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Sumenep Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kalimantan Tengah Provinsi Terluas Kedua di Indonesia

  • Oleh Parnen
  • 23 Mei 2017 - 12:20 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang - Kalimantan Tengah (Kalteng) merupakan daerah otonom terluas kedua di Indonesia setelah Papua.

Hal itu diungkapkan Wakil Bupati Seruyan Yulhaidir ketika membacakan amanat Gubernur Kalteng Sugianto Sabran dalam upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Provinsi Kalteng ke-60, di halaman kantor Bupati Seruyan, Selasa (23/5/2017).

Upacara dipimpin Wakil Bupati Seruyan Yulhaidir selaku inspektur upacara itu, turut diikuti kalangan DPRD, kepolisian, kejaksanaan, TNI, dan ratusan pegawai dinas dan kantor di lingkungan Pemkab Seruyan.

Yulhaidir saat membacakan amanat Gubernur Kalteng Sugianto Sabran, menyampaikan, Kalteng sebagai daerah otonom terluas ke-2 setelah Papua, dengan luas wilayah 153.564 kilometer persegi dengan jumlah penduduk sebanyak 2.439.858 jiwa, membuat kondisi wilayah itulah yang menyebabkan lambatnya pemerataan pembangunan di provinsi yang berumur 60 tahun ini.

"Sangat tepat jika daerah otonom di Kalteng dulunya hanya terdiri enam kabupaten dan kota dan sejak tahun 2002 menjadi 14 kabupaten dan kota. Seiring akan dibentuk kembali daerah otonomi baru dari Kotawaringin Timur, yaitu Kabupaten Kotawaringin Utara, maka dengan bertambahnya jumlah daerah otonom diharapkan dapat meningkatkan pelayanan untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat," kata Yulhaidir.

Selain itu, Yulhaidir juga tak lupa menyampaikan pesan Gubernur Kalteng, mengajak generasi muda untuk menghindari dan menjauhkan diri dari penyalahgunaan narkoba.

"Saya sejak awal menyatakan perang terhadap peredaran dan penyalahgunaan narkoba. Kepada aparat keamanan untuk menindak tegas setiap pelaku kejahatan narkoba di wilayah Kalteng," ungkapnya. (PARNEN/B-5)

Berita Terbaru