Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

PU Sukamara Belum Pastikan Lokasi Pembangunan Stadion Olahraga

  • Oleh Norhasanah
  • 23 Mei 2017 - 16:40 WIB

BORNEONEWS, Sukamara -  Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Sukamara Kantet Sri Waluyo mengatakan,  untuk membangun stadion olahraga pihaknya akan menentukan salah satu lokasi yang diajukan, namun saat ini PU belum bisa pastikan lokasi mana yang akan menjadi pilihan. 

"Dua lahan yang direncanakan tersebut adalah lokasi Bundaran Kuning Jalan Makmur Jalil dan Bundaran Besaryang ada didekat makam pahlawan," kata Kantet Sri Waluyo, Senin (23/5/2017).

Menurut dia, lokasi yang ada di bawah atau arah Bundaran Kuning dinilai cukup strategis karena berada didekat pemungkiman warga, sehingga masyarakat tidak jauh untuk menjangkau stadion. 

"Untuk yang dibawah arah bundaran kuning terlalu dekat. Sebenarnya, menurut pribadi dan dinas cenderung yang di bawah itu milik masyarakat dengan status lahan APL dan bisa diganti rugi," terangnya.

Kerena di lokasi tersebut pihaknya bisa membuka jalan dari arah Desa Kartamulia hingga kebundaran, sehingga terhindar dari perkotaan jalan Tjilik Riwut dan tidak menggangu jalur lalulintas. 

"Namun masyarakat melalui anggota dewan tidak menyetuji dan lebih menyarankan stadion dibangun dilokasi bundaran besar," tuturnya. 

Kantet mengakui untuk pembangunan stadion dilokasi tersebut keberatan untuk menyetujui karena lokasi yang jauh dari pemungkiman, sehingga warga akan sulit menjangkaunya. 

"Yang berolahraga bukan pegawai, dan jika dibangun di bundaran besar lokasinyakan dekat dengan perkantoran," ujarnya.  (NORHASANAH/B-5) 

Berita Terbaru