Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Kaimana Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Wakil Bupati Gunung Mas Imbau Pelajar Isi Libur Dengan Kegiatan Positif

  • 28 Mei 2017 - 21:10 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kurun - Wakil Bupati Gunung Mas, Rony Karlos mengimbau para pelajar untuk mengisi waktu libur dengan melakukan kegiatan positif.

"Banyak yang bisa dilakukan saat libur sekolah. Kita harapkan para pelajar memanfaatkan waktu libur dengan melakukan kegiatan yang positif yang dapat menambah pengetahuan,' ujar Rony, Minggu (28/5/2017).

Rony menyarankan saat libut sekolah para pelajar dapat memanfaatkan untuk membantu orangtua, beribadah, berolahraga, melakukan kegiatan di bidang seni, membaca atau berkunjung ke perpustakaan, berkunjung ke sanak keluarga, dan lainnya.

"Dalam menjalani liburan sekolah, para pelajar tetap dapat menambah ilmu pengetahuan yang bermanfaat bagi mereka dan dapat membina hubungan denga keluarga yang lain," ucapnya.

Dia juga berpesan kepada orangtua untuk selalu mengawasi anaknya dalam mengisi waktu libur. Pengawasan selama masa libur harus selalu dilakukan guna menghindari hal-hal yang dapat merugikan anak terhadap perbuatan negatif. (EPRA SENTOSA/B-6)

Berita Terbaru