Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Anggota DPRD Kotim ini Sarankan Libur Panjang Ramadan Diisi Kegiatan Bermanfaat

  • Oleh Naco
  • 30 Mei 2017 - 22:36 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Sekretaris Komisi I DPRD Kotawaringin Timur, Salasiah mendorong sekolah mengisi masa libur panjang di bulan Ramadan dengan kegiatan keagamaan, seperti pesantren kilat.

"Ini sangat penting guna meningkatkan iman dan taqwa pelajar. Apalagi saat ini di tengah terpaan persoalan remaja yang mengkhawatirkan. Maka benteng terakhir adalah moral dan agama," kata Salasiah, Selasa (30/5/2017)

Mereka mendukung kegiatan semacam itu dilaksanakan di sekolah guna mengisi waktu secara positif. Apalagi, kegiatan seperti itu memiliki nilai positif.

"Pelaksanaan pesantren ramadan bisa dilaksanakan pada tempat ibadah seperti mesjid dan musala yang diikuti guru-guru. Jangan sampai guru-guru merasa libur dan tidak mempunyai kegiatan, karena siswa telah mengikuti pesantren Ramadan," ujarnya.

Akan lebih baik pesantren ramadan diikuti semuanya, ini juga membantu guru dalam mendidik siswa di sekolah. Sehingga dengan pelaksanaan pesantren ramadan tersebut sekolah tidak terkesan libur.

Namun hanya proses belajar mengajar yang dipindahkan ke ke tempat ibadah. "Banyak manfaat dari pelaksanaan pesantren Ramadan dari itu kami mendorong agar itu dilakukan," kata dia. (NACO/B-11)

Berita Terbaru