Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Solok Selatan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kapolres Pulang Pisau Pimpin Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila

  • Oleh James Donny
  • 01 Juni 2017 - 17:18 WIB

BORNEONEWS, Pulang Pisau - Kapolres Pulang Pisau AKBP Dedy Sumarsono memimpin upacara peringatan Hari Lahir Pancasila, di halaman mapolres, Kamis (1/6/2017).

Pada upacara itu, Dedy Sumarsono membacakan sambutan tertulis Presiden Republik Indonesia Joko Widodo yang mengatakan dengan Pancasila, Indonesia adalah rujukan masyarakat internasional untuk membangun kehidupan yang damai, yang adil, yang makmur di tengah kemajemukan dunia.

"Ceramah keagamaan, materi pendidikan, fokus pemberitaan, dan perdebatan di media sosial harus menjadi bagian dalam pendalaman dan pengamalan nilai-nilai Pancasila," kata Dedy.

Komitmen pemerintah untuk penguatan Pancasila sudah jelas dan sangat kuat dan berbagai upaya terus kita lakukan. Serta telah diatur dalam Peraturan Presiden Nomor 54 Tahun 2017 tentang Unit Kerja Presiden Pembinaan Ideologi Pancasila.

"Bersama seluruh komponen bangsa, lembaga baru ini ditugaskan untuk memperkuat pengamalan Pancasila dalam kehidupan sehari-hari, yang terintegrasi dengan program-program pembangunan. Pengentasan kemiskinan, pemerataan kesejahteraan dan berbagai program lainnya menjadi bagian integral dari pengamalan nilai-nilai Pancasila," pungkasnya. (JAMES DONNY/B-11)

Berita Terbaru