Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Nias Selatan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kualitas Aparatur Desa di Barito Selatan Perlu Ditingkatan

  • Oleh Uriutu
  • 03 Juni 2017 - 14:44 WIB

BORNEONEWS, Buntok - Kualitas aparatur desa di Kabupaten Barito Selatan (Barsel) perlu ditingkatkan. Karena, aparat pemerintah desa memiliki peran yang penting dalam pembangunan.

Bupati Barsel Eddy Raya Samsuri mengatakan, kemampuan SDM yang unggul merupakan suatu keharusan bagi perangkat desa dalam mengelola dan menggerakkan proses penyelenggaraan tugas pemerintahan.

Tapi kelemahan mendasar yang dihadapi pemerintah desa saat ini adalah keterbatasan kapasitas sumber daya aparat dalam mengelola manajemen pemerintahan desa. 'Kelemahan ini tentunya menjadi perhatian pemerintah, sehingga perlu peningkatan kapasitas aparat desa secara bertahap,' kata Eddy Raya kepada Borneonews, Sabtu (3/6/2017).

Menurutnya, salah satu upaya pemerintah untuk meningkatkan kapasitas aparatur desa yakni dengan mengadakan pelatihan serta studi banding. Dengan dua hal itu, aparatur desa akan mampu bekerjasama serta bertanggung jawab terhadap tupoksi masing-masing demi kemajuan pembangunan.

Adanya peningkatan kualitas kapasitas pemerintahan desa tentu akan memberikan peluang yang besar bagi terlaksananya program dan kegiatan pembangunan secara efektif dan efesien. 'Dengan begitu, aparatur pemerintah desa dapat memberikan pelayanan yang optimal kepada masyarakat,' sebutnya.

Bupati menyebutkan, fungsi dan peran perangkat desa dan BPD sangat sentral yakni sebagai aktor kunci penyelenggara pemerintahan dengan keterlibatan masyarakat. (URIUTU DJAPER/B-3)

Berita Terbaru