Aplikasi Pilwali (Pemilihan Walikota) Kota Pekalongan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemahaman Kesetaraan Gender akan Mampu Mendukung Fungsi Keluarga

  • Oleh Testi Priscilla
  • 05 Juni 2017 - 10:30 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Pemahaman tentang kesetaraan gender antara laki-laki dan perempuan dipandang Evina Trikapatini sebagai sesuatu yang penting. Kepala Bidang Kesetaraan Gender dan Perlinduangan Hak Perempuan, Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kota Palangka Raya ini menyebut bahwa pemahaman ini bahkan mampu mendukung berjalannya 8 fungsi keluarga. Sehingga, Kekerasan dalam Rumah Tangga (KDRT) dapat dihindari.

"Perempuan memiliki hak yang sama dalam segala hal. Perempuan dapat bekerjasama dengan kaum laki-laki terutama dalam melengkapi maupun saling membantu satu sama lain. Ini yang harus lebih dulu dipahami untuk terhindar dari tindak KDRT," ungkap Evina Trikapatini kepada Borneonews.co.id, Senin (4/6/2017).

Menurut Evina, kedelapan fungsi keluarga yang harus dijalankan yakni fungsi agama, kasih sayang, sosial, perlindungan, ekonomi, pendidikan, pelestarian lingkungan dan reproduksi.

"Fungsi keluarga ini dapat berjalan efektif menghentikan KDRT, tapi dengan catatan harus berjalan berkesinambungan," katanya.

Intinya Evina menyebut, harus penuh kesadaran agar jangan sampai melakukan kekerasan dalam rumah tangga, kekerasan terhadap anak termasuk perdagangan manusia yang juga masih terdengar hingga saat ini.

"Mari kita bangun keharmonisan di dalam rumah tangga agar rumah tangga menjadi kokoh dan kuat," imbaunya. (TESTI PRISCILLA/B-5)


TAGS:

Berita Terbaru