Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Toli-Toli Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Disperindagkop UMKM Seruyan akan Razia Makanan dan Minuman

  • Oleh Parnen
  • 05 Juni 2017 - 11:20 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang - Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (Disperindagkop UMKM) Seruyan menjelang lebaran Idul Fitri 1438 H ini akan mengintensifkan pengawasan penjualan makanan dan minuman.

"Sama seperti pada tahun-tahun sebelumnya saat menyambut lebaran, kita rutin ke lapangan mengecek terhadap kondisi masa berlaku barang konsumsi yang dijual pedagang, terutama di Kuala Pembuang. Tujuannya agar pembeli terjamin jika barang untuk persiapan lebaran yang mereka beli itu aman, sehat dan layak konsumsi," kata Kepala Disperindagkop UMKM Seruyan, Loasma Purba, Senin (5/6/2017).

Laosma melanjutkan, bagi pedagang yang khusus menjual barang makanan sangat diharapkan kesadaranya untuk tidak menaruh atau memajang dagangannya yang sudah kedaluarsa. Salah satu cara kerjasama yang bisa diterapkan pedagang adalah bisa secara rutin mengecek masa konsumsi barang jualannya.

"Ya, kalau ada makanan dan minuman yang kita temukan dari hasil razia bersama tim gabungan dari instansi terkait, terpaksa kita amankan," ungkapnya.

Beruntung sampai sejauh ini, tingkat kesadaran pedagang makanan dan minuman, sangat cukup bagus. Terlebih, tak ada laporan keluhan masyarakat konsumen yang terkait soal barang kedaluarsa yang sudah terbeli.

"Konsumen juga harus hati-hati dalam membeli barang komsumsi untuk kebutuhan lebaran. Teliti tanggal masa berlakunga. Begitu juga pedagang, jika ada melihat barang dagangannya sudah kedaluarsa, diharapkan bisa ditarik dari peredaran," pungkasnya. (PARNEN/B-5)

Berita Terbaru