Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Teluk Bintuni Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Safari Ramadan Pemkab Seruyan Dimulai di Kecamatan Hanau

  • Oleh Parnen
  • 06 Juni 2017 - 10:30 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang - Bupati Seruyan Seruyan Sudarsono memulai Safari Ramadan 1438 Hijriah tahun 2017 di Desa Pembuang Hulu, Kecamatan Hanau, bertempat di masjid Nur Mastiyah. Kegiatan itu dihadiri ratusan warga muslimin dari dua kecamatan yakni Kecamatan Hanau dan Kecamatan Danau Sembuluh, Senin (5/6/2017).

"Pada safari ini sengaja saya gabung dua kecamatan tetangga (Hanau-Danau Seluluk) agar bisa berbaur bersama secara beramai dan khidmat guna melaksanakan buka puasa bareng hingga salat berjamaah bersama, baik itu salat Magrib, Isya dan Tarawih. Kenapa kita gabung dua kecamatan, tidak lain untuk mengoptimalkan kegiatan safari yang dilaksanakan. Berhubung dua kecamatan dimaksud posisi wilayahnya sangat berdekatan," kata Sudarsono.

Sedangkan pada safari hari selanjutnya, pelaksanaan juga sama bergabung antarkecamatan. Dimana untuk Selasa hari ini (6/6/2017), giliran Kecamatan Seruyan Tengah dan Kecamatan Batu Ampar, terfokus di Masjid Nurul Iman Rantau Pulut ibukota Kecamatan Seruyan Tengah.

"Untuk Safari Ramadan di Kecamatan Seruyan Hulu dan Kecamatan Suling Tambun, juga demikian. Itu kita gabung dua. Begitu juga, Kecamatan Danau Sembuluh dan Seruyan Raya," ujarnya.

Sangat perlu disampaikan dalam Safari Ramadan tahun ini terkait kecamatan yang dikunjungi yang diikuti oleh jajaran pemkab serta instansi vertikal, tambah Sudarsono, hanya Kecamatan Seruyan Hilir dan Seruyan Hilir Timur saja yang dilaksanakan secara terpisah dengan menyesuaikan jadwal kesibukan dan kegiatan Pemkab Seruyan di bulan Ramadan ini.

"Untuk Safari Ramadan ini Pemkab Seruyan cuma melaksanakan selama enam hari ke depan saja untuk sepuluh kecamatan yang ada di Seruyan. Mulai digelar Senin dan berakhir hingga Rabu (14/6/2017) nanti," kata Sudarsono memberitahukan. (PARNEN/B-2)

Berita Terbaru