Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Mamuju Tengah Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Mirip Indonesia, Stok Sawit Malaysia Juga Menurun

  • Oleh Nedelya Ramadhani
  • 08 Juni 2017 - 11:00 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Stok minyak sawit Malaysia diprediksi turun pada Mei dibandingkan bulan sebelumnya, yang dipicu meningkatnya ekspor ke negara-negara seperti India dan Pakistan memasuki Ramadhan.

Penurunan stok tersebut diperkirakan dapat mendorong kenaikan harga minyak sawit, yang mengalami tekanan dalam beberapa bulan terakhir di tengah ekspektasi meningkatnya produksi.

Perkiraan median yang dilakukan Reuters, Rabu (7/6), menyebutkan stok minyak sawit Malaysia pada Mei sebesar 1,58 juta ton, turun 1,3 persen dari bulan sebelumnya dan merupakan yang terendah sejak 2010.

Pada periode yang sama, ekspor minyak sawit Malaysia naik 13,6 persen dari April menjadi 1,46 juta ton, yang merupakan level tertinggi dalam sembilan bulan terakhir. Untuk produksi pada Mei sebesar 1,63 juta ton, naik 5,5 persen dari April.

Sementara itu, Gabungan Pengusaha Kelapa Sawit Indonesia (GAPKI) menyatakan peningkatan ekspor minyak sawit mentah CPO dan turunannya selama kuartal pertama 2017 telah menggerus stok sawit Indonesia.

Selama periode tiga bulan pertama tahun ini, ekspor CPO dan turunannya mencapai 10,7 juta ton, dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu sebesar 8,7 juta ton.

Sekjen GAPKI Togar Sitanggang di Jakarta, pekan lalu, mengatakan peningkatan ekspor minyak sawit itu dipacu oleh permintaan pasar global yang tinggi. Permintaan global ternyata tak terpengaruh oleh maraknya kampanye negatif terhadap sawit, terutama di kawasan Uni Eropa.

Dengan meningkatnya kinerja ekspor di tengah belum pulihnya produksi minyak sawit nasional, kata Togar, membuat cadangan minyak sawit Indonesia terkikis menjadi hanya 888 ribu ton.

Khusus pada April 2017, menurut Togar, ekspor minyak sawit Indonesia meningkat enam persen dibandingkan Maret yang hanya 2,53 juta ton, menjadi 2,68 juta ton. (NEDELYA RAMADHANI/m)

Berita Terbaru